Syair.
Karangan Sya'ir Prosa Alloh Yarham al-Marhum Al-Maghfurlah as-Sayyidil Walid al 'Allamah al 'Arif Billah alHabib Abdurrahman bin Ahmad bin Abdul Qadir Assegaf dikarang dan dikeluarkan tahun 1955 (banyak orang pada zaman itu belum mengerti, Karena hampir tidak ada korelasinya seperti zaman sekarang) ini pasal yang membicarakan tanda - tanda hampir kiamat. Sekarang zaman telah terahkir, Bermacam-macam barang yang zohir Agama islam banyak yang pungkir, Gemar meniru orang yang kafir Qur'anul 'Adzim kitab yang suci, Nabi Muhammad tinggi pekerti Jadi sasaran kata yang keji, Sangat pedihnya didalam hati Disana-sini perang berkorbar, Berbagai-bagai fitnah tersebar Setiap hari terus menjalar, Buta agama bertambah lebar Wahai sodara dizaman ahkir, Hendaklah awas masak berfikir Jangan tertipu sang merah bibir, Turut meminum arak secangkir Orang-orang pun di ahkir zaman, Sunguh berada dalam ujian Hawa dan nafsu iblis dan syaitan, Giat berkerja merampas ...